Pemilik perangkat PC harus bersabar selama satu bulan untuk dapat memainkan game Assassin’s Creed III. Sebab, game bergenre aksi petualangan itu lebih dulu meluncur untuk konsol Xbox 360 dan PlayStation 3 pada Oktober 2012.
Dilansir Brashgames, Selasa (21/8/2012), detail terbaru mengungkapkan game di
versi konsol rumahan tersebut akan menghadirkan Assassin’s Creed III
pada 31 Oktober 2012, sementara versi PC akan didatangkan mulai 23
November 2012. Sedangkan untuk versi Nintendo Wii U, belum diketahui
kapan waktu peluncurannya karena masih berada dalam tahap pengembangan.
Informasi yang terungkap sebelumnya mengungkapkan, pengembang game Ubisoft telah mengumumkan video baru untuk judul Assassin’s Creed III. Ketimbang sebuah trailer gameplay atau komentar mengenai mekanika dalam permainan, video tersebut lebih mengungkap rincian mengenai paket special Freedom Edition.
Selain itu, Ubisoft juga telah meluncurkan trailer yang menjelaskan Animus dan memamerkan fitur multiplayer game Assassin’s Creed III.
Assassin’s Creed III dikembangkan oleh Ubisoft Montreal dan diproduseri oleh
Francois Pelland. Permainan ini mengambil latar belakang tempat di
Revolusi Amerika sekira 1753 sampai 1783. Menampilkan karakter baru
bernama Connor Kenway, ia dibekali dengan senjata kapak yang dinamakan
Tomahawk.
Copyright © 2014 IrvanSyaidussalam.blogspot.com ™ - All Rights Reserved
Template By. Catatan Info
0 Komentar untuk "Assassin's Creed III Siap Meluncur November Tahun ini"
Apa komentar Anda mengenai artikel di atas tadi?
(U comment I follow)
Apa Maksudnya?KLIK DI SINI
Untuk para blogger yg blog nya ingin di FOLLOW atau SEKEDAR dikunjungi, silahkan isi komentar kamu disertai alamat blog mu.. nanti ane follow.. follow balik ya.. :D
Diharap jangan spamming di sini ya!!